Lagi ! Tim Densus 88 Tangkap Warga Sumenep Terduga Teroris

Terduga teroris di sumenep
Terduga teroris di sumenep

Islampers.com – Sumenep
Detasemen Khusus Anti Teror (Densus 88) Polda Jatim menangkap dan menggeledah rumah warga di Jalan Dokter Cipto, Desa Kolor, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep, Selasa (9/11/2021).

Penggeledahan di rumah mewah berlantai dua itu berlangsung sekitar 2 jam mulai dari pukul 11.30 hingga 13.30 WIB.

Selama proses penangkapan dan penggeledahan, Densus 88 Polda Jatim stand by di pinggir Jalan Dr. Cipto guna memantau terduga teroris berinisial MA.

Densus 88 Polda Jatim berhasil menangkap terduga teroris MA di jalan keluar gang rumahnya saat akan melaksanakan salat huhur berjamaah di Masjid.

Kedatangan Densus 88 itu didampingi oleh Kepala Desa Kolor serta pihak berwenang yakni Polres Sumenep yang membantu pengamanan.

Dari hasil penggeledahan, Tim Densus 88 anti teror mengamankan beberapa Barang Bukti (BB) berupa, panah beserta anak panah, puluhan buku tentang jihad, 6 pisau, buku tabungan BCA, ATM, 4 buah handphone, senter police, dan air softgun.

BB tersebut dimasukkan dalam sebuah kardus, diangkut menggunakan mobil putih jenis MPV berplat B 1981 RFP.

Kasubbag Humas Polres Sumenep mengatakan, penangkapan terduga teroris itu dilakukan oleh Densus 88 dari Polda Jatim sekaligus menggeledah rumah terduga teroris.

Dan pihak Polres Sumenep hanya melakukan pengamanan saja. Karena terduga teroris langsung dibawa ke Jakarta.

“Kami (Polres Sumenep) hanya melakukan pengamanan saja di area terduga teroris. Mohon maaf tidak bisa memberikan statement apa-apa,” katanya.

Sementara, dilansir dari Tribunnews, Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan, mengatakan, tersangka MA yang ditangkap di Sumenep, merupakan tersangka teroris yang masuk ke dalam struktur organisasi Jamaah Islamiyah. Dia merupakan anggota JI Korda Sumenep, Madura.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Relevant